Thursday, 2 August 2018

Kamus Biologi Pengertian Anemia, Angiospermae, Anthocerotae, Anthozoa dan Antibiotik


Pengertian Anemi (anemia)
Pengertiannya yaitu penyakit yang diakibatkan karena kurang vitamin B2, Fe /Zat Besi atau gangguan dari parasit yang sedang menyerang tubuh. Contoh parasit yang menyebabkan anemi yaitu cacing pita, cacing perut, cacing tambang dan plasmodium yang menyebabkan malaria.


Pengertian Angiospermae
Angiospermae berasal dari bahasa yunani “Angios” yang artinya “tertutup” dan “sperma” yang artinya “biji” Jadi jika dipadukan arti kata-katanya mempunyai pengertian biji yang tertutup atau terlindungi karpel atau daun buahnya. Angiospermae mempunyai sistem pembuahan ganda dan mempunyai alat kawin seperti bunga sehingga dinamakan juga Anthophyta atau “Antho” yang berarti “Bunga” dan “Phyta” yang mempunyai arti “tumbuhan”. contoh dari tumbuhan ini adalah mangga dan tomat. Nama lain Angiospermae adalah Magnoliophyta sedangkan lawan katanya yaitu Gymnospermae.


Pengertian Anthocerotae, Anthoceropsida
Anthocerotae merujuk pada nama marga atau genus dari lumut tanduk yaitu lumut yang mempunyai sporofit seperti tanduk.


Pengertian Anthozoa
Anthozoa berasal dari Bahasa Yunani yang terdiri atas kata “anthos” yang berarti “bunga” dan “Zoon” yang berarti “hewan”. Jadi Anthozoa yaitu suatu kelas filum Coelenterata yang mempunyai fase dominan berupa polyp & pada umumnya tidak mempunyai fase medusa atau masa kehidupan yang melayang-layang di air. Anthozoa merujuk pada jenis anemon laut & hewan karang yang kehidupannya menempel di batuan karang pantai laut.


Pengertian Antibiotik
Antibiotik berasal dari Bahasa Yunani yaitu : “anti” yang berarti “melawan” dan “biotikos” yang artinya “hidup” . Jadi antibiotik yaitu zat yang mempunyai sifat untuk bisa menghambat dan membunuh kehidupan dari organisme lain. Istilah ini digunakan pertama kali oleh Waksman pada tahun 1924. Antibiotik bisa diperoleh dari mikroorganisme seperti jamur & bakteri pada saat konsentrasi yang rendah bisa membunuh ataupun menghambat mikroorganisme lainnya.
Contoh Antibiotik adalah sebagai berikut :
- Khloramfenikol yang berasal dari bakteri Streptomyces venezuelae yang berguna melawan bakteri Salmonella typhosa
- Streptomisin dari bakteri Streptomyces griceus yang bermanfaat dalam melawan bakteri Mycobacterium tuberculosis
- Penisilin yang berasal dari jamur Penicillium notatum bisa berguna dalam menghambat & membunuh bermacam-macam mikroorganisme gram positif

No comments:

Post a Comment

Blog saya yang lain