Friday 19 July 2019

Soal PAS Semester Ganjil IPA SMP Kelas VIII


1. Perhatikan tahapan metode ilmiah berikut:
1) Merumuskan masalah
2) Membuat kesimpulan
3) Membuat hipotesis
4) Mengumpulkan data
5) Melakukan eksperimen
Berdasarkan data di atas, urutan yang benar dalam melakukan metode ilmiah adalah....
A. 1-2-3-4-5   C. 1-3-4-5-2
B. 1-4-3-5-2    D. 1-4-5-3-2
2. Sekelompok siswa melakukan kegiatan pengukuran sebagai berikut:
A) Ana mengukur lebar kelas dan diperoleh data sebesar 4 hasta.
B) Tomi membeli roti di kantin dan menimbangnya ternyata diperoleh data 20 gram.
C) Desti mengukur panjang kelas menggunakan meteran dan diperoleh data sebesar 6 meter.
D) Syaiful mengukur panjang buku dan diperoleh data sebesar 1,5 jengkal.
Dari data di atas pasangan yang termasuk satuan baku adalah ....
A. A) dan B)    C. A) dan C)
B. B) dan C)    D. C) dan D)
3. Bakteri memiliki panjang sampai dengan 10 pm. Virus memiliki panjang sampai dengan 100 nm. Berdasarkan data tersebut, apabila panjang bakteri dan virus dinyatakan dalam satuan SI adalah ....

4. Perhatikan tabel di bawah ini!

Pasangan antara besaran, alat ukur dan satuan berdasarkan SI adalah....
A. 1 - d - R dan 2 - a - Q        C. 3 - b - S dan 2 - a - P
B. 2 - d - R dan 4 - c - S          D. 4 - c - P dan 3 - d - R
5. Perhatikan gambar di bawah ini!

Seorang siswa melakukan pengukuran massa zat cair seperti gambar di atas, Jika massa botol kosong ditunjukkan gambar A dan massa botol berisi zat cair ditunjukkan gambar B maka massa zat cair dalam botol....
A. 79,6 gram  C. 204,6 gram
B. 125 gram   D. 329,6 gram
6. Perhatikan tabel berikut !

Besaran turunan dan satuan dalam SI yang benar ditunjukkan oleh nomor....
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 1 dan 3
7. Dina menanam kacang hijau dalam pot. Pada awal pengukuran, tinggi kecambah dari permukaan tanah 6 cm. Selang 15 hari kemudian, tinggi kecambah menjadi 24 cm. Laju pertumbuhan kecambah kacang hijau tersebut sebesar....
A. 4 cm/hari   C. 1,6cm/hari
B. 2,5 cm/hari            D. 1,2cm/hari
8. Perhatikan gambar berikut!

Ciri makhluk hidup yang ditunjukkan pada gambar adalah
A. berkembang biak
B. peka terhadap rangsangan
C. memerlukan makanan
D. mengeluarkan zat sisa
9. Urutan takson dari tingkatan tertinggi hingga tingkatan terendah pada kelompok hewan (Animalia) adalah....
A. Kingdom - Filum - Kelas - Ordo - Famili - Genus - Spesies
B. Kingdom - Divisio - Kelas - Ordo - Famili - Genus - Spesies
C. Kingdom - Filum - Ordo - Kelas - Famili - Genus - Spesies
D. Kingdom - Divisio - Ordo - Kelas - Genus - Famili - Spesies
10. Penulisan tata nama ilmiah yang benar untuk tanaman berikut adalah....
A. Carica papaya        C. Gnetum Gnemon
B. Oryza Sativa          D. Hibiscus rosa sinensis
11. Perhatikan data berikut:

Berdasarkan data di atas, kunci determinasi untuk terong adalah ....
A. 1b, 3b         C. 1b, 3a, 4a, 5b
B. 1b, 3a, 4b   D. 1b, 3a, 4a, 5a
12. Perhatikan cara penggunaan mikroskop untuk melakukan pengamatan sebagai berikut:
i) mencari cahaya agar gambar lebih terang
ii) menyiapkan preparat dan menjepitnya
iii) mengatur fokus agar gambar lebih jelas
IV) memperbesar atau memperkecil gambar
V) mengatur diafragma untuk mengatur cahaya
Urutan langkah-langkah menggunakan mikroskop adalah ....
A. i) - ii) - iii) - iv) - v)
B. i) - v) - ii) - iii) - iv)
C. ii) - v) - i) - iii) - iv)
D. i) - ii) - v) - iv) - iii)
13. Ditemukan jenis bakteri sebagai berikut!

Pasangan jenis bakteri dengan manfaatnya yang benar ditunjukkan oleh.
A. 1-a dan 2-c                        C. 3-c dan 4-a
B. 2-b dan 3-d                        D. 4-d dan 1-b
14. Spirogyra sp. mampu melakukan fotosintesis. Tetapi dalam sistem klasifikasi lima kingdom, bukan termasuk ke dalam kingdom Plantae melainkan kingdom Protista. Hal ini disebabkan Spirogyra sp....
A. memiliki flagellata
B. tidak memiliki dinding sel
C. belum memiliki akar, batang, dan daun sejati
D. elum memiliki membran inti
15. Perhatikan gambar di bawah ini !

Kelompok tumbuhan yang hubungan kekerabatannya paling dekat adalah
A. 1 dan 2       C. 2 dan 3
B. 1 dan 3       D. 2 dan 4
16. Perhatikan ciri-ciri hewan berikut:
1) Berkembang biak dengan cara bertelur
2) Hewan berdarah panas (homoioterm)
3) Memiliki paruh dan sayap
4) Tubuhnya ditutupi oleh butu
Hewan yang memiliki clrl-clrl di atas, termasuk dalam kelas ....
A. Mammalia C. Amphibia
B. Reptilia       D. Aves
17. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut
1) Susunan molekul teratur
2) Jarak antar molekul lebih renggang
3) Gaya tarik-menarik antar molekul lemah
4) Gerak molekulnya bebas namun terbatas
5) Bentuk dan volume berubah
Pernyataan yang menunjukkan sifat-sifat zat cair ditunjukkan dengan nomor....
A. 1,2, dan 3  C. 2,3, dan 4
B. 1,4, dan 5   D. 2, 3, dan 5
18. Di laboratorium terdapat dua botol berisi larutan yang berbeda, tetapi sama-sama terlihat jernih. Ke dalam tiap-tiap botol ditambahkan gula pasir, lalu diaduk hingga gula larut. Pada botol pertama larutan tetap terlihat jernih dan larutan berasa manis. Pada botol kedua, larutan berubah warna menjadi hitam dan berbau menyengat. Hasil pada botol pertama dan kedua berturut-turut adalah....
A. Senyawa dan unsur          C. senyawa dan campuran
B. unsur dan campuran        D. campuran dan senyawa
19. Sekelompok siswa membuat indikator asam basa menggunakan bahan-bahan yang ada di lingkungan sekitar. Indikator dibuat dengan cara mengekstrak bahan tersebut lalu diuji dalam larutan asam dan basa. Hasil uji ekstrak bahan-bahan tersebut dalam larutan asam dan basa disajikan dalam tabel berikut.

Berdasarkan hasil percobaan tersebut, bahan yang dapat digunakan untuk menguji sifat asam basa suatu zat yang belum diketahui adalah ....
A. wortel dan daun pandan C. kunyit dan daun pandan
B. bunga sepatu dan wortel D. bunga sepatu dan kunyit
20. Suatu larutan yang memiliki sifat-sifat:
a) pH kurang dari 7
b) dapat menimbulkan korosi pada logam
c) menghasilkan ion H+
d) dapat mengubah lakmus biru menjadi merah
Sifat-sifat larutan di atas terdapat pada....
A. air gula       C. cuka
B. obat maag D. alkohol
21. Seorang siswa memisahkan campuran air dengan minyak menggunakan metode pemisahan yang berbeda. Siswa satu memisahkan campuran dengan metode kromatografi. Siswa dua memisahkan campuran dengan metode destilasi. Metode pemisahan campuran yang paling efektif dilakukan adalah....
A. siswa satu karena campuran air dan minyak mempunyai perbedaan massa jenis.
B. siswa dua karena campuran air dan minyak mempunyai perbedaan titik didih.
C. siswa satu karena campuran air dan minyak mempunyai perbedaan kelarutan.
D. siswa dua karena komponen campuran air dan minyak bersifat dapat menguap.
22. Amonia merupakan suatu senyawa kimia yang dapat dijumpai dalam bentuk cair maupun gas. Pada suhu kamar berwujud gas yang tidak berwarna memiliki bau yang menyengat, mendidih pada suhu 239 K. Senyawa amonia mudah terbakar di udara dan mudah bereaksi dengan logam. Berdasarkan keterangan tersebut sifat fisika dan sifat kimia amonia adalah....

23. Perhatikan beberapa peristiwa yang terjadi di sekitar kita:
(1) Sayur menjadi layu dan menguning
(2) Memanaskan air sampai menjadi uap
(3) Melelehkan timah dengan solder
(4) Membuat keju dari susu sapi
Pasangan peristiwa yang menunjukkan perubahan kimia adalah....
A. (1) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
24. Berikut ini yang merupakan konsep tentang suhu yang benar adalah ...
A. Termometer yang dapat dipergunakan untuk mengukur suhu adalah Celsius, Reamur, Kelvin dan Fahrenheit.
B. Secara mikroskopik, suhu menunjukkan rata-rata energi potensial yang dimiliki partikel-partikel suatu zat.
C. Suhu adalah besaran fisika yang menyatakan derajat atau intensitas panas suatu benda.
D. Suhu adalah besaran turunan yang menyatakan energi yang dimiliki oleh partikel partikel penyusun suatu zat.
25. Suhu di dalam ruang rapat apabila diukur dengan termometer Fahrenheit adalah 77°F. Bila diukur dengan termometer Celcius dan Reamur Akan menunjukkan angka....
A. 32°C dan 30°R
B. 30°C dan 25°R
C. 25°C dan 20°R
D. 20°C dan 16°R
26. Perhatikan gambar berikut !

Ali membuat termometer sendiri yang diberi nama termometer X. Apabila pada termometer X menunjukkan angka 30°X, maka jika diukur dengan menggunakan termometer Fahrenheit akan menunjukkan....
A. 180°F
B. 143°F
C. 92°F
D. 90°F
27. Pipa kuningan panjangnya 100 cm pada suhu 25'C, jika koefisien muai panjang kuningan sebesar 0,000019/'C, maka panjang pipa kuningan pada suhu 50'C adalah ...
A. 10,00475 cm        C. 100, 475 cm 
B. 100,0475 cm        D. 1000,475 cm
28. Perhatikan tabel Berikut !

Berdasarkan data dan gambar di atas, maka pasangan logam dan arah melengkung bimetal saat dipanaskan yang benar adalah....

29. Apabila dua buah benda yang suhunya berbeda disentuhkan, maka ....
A. kalor mengalir dari benda bersuhu tinggi ke benda bersuhu rendah, dimana benda bersuhu tinggi melepaskan kalor sedangkan benda bersuhu rendah menerima kalor.
B. kalor.mengalir dari benda bersuhu rendah ke benda bersuhu tinggi, dimana benda bersuhu rendah melepaskan kalor sedangkan benda bersuhu tinggi melepaskan kalor.
C. kalor mengalir dari benda bersuhu tinggi ke benda bersuhu rendah, dimana benda bersuhu tinggi menerima kalor sedangkan benda bersuhu rendah melepaskan kalor.
D. benda yang bersuhu tinggi, suhunya akan bertambah/naik sedangkan benda yang bersuhu rendah, suhunya akan berkurang/turun
30. Faktor yang mempengaruhi banyaknya kalor yang diterima benda untuk mengubah suhunya adalah....
A. suhu dan volume zat
B. massa dan jumlah zat
C. jenis zat dan volume zat
D. massa dan suhu zat
31. Perhatikan tabel berikut ini !

Jika kenaikan suhu sama 5°C, yang memiliki kalor paling besar yaitu nomor...
A. 1                 C. 3
B. 2                  D- 4
32. Perhatikan grafik di bawah ini !
 
Jika kalor jenis es 2.100 J/kg°C, kalor jenis air 4.200 j/kg°C dan kalor lebur es 340.000 J/kg, maka besar energi kalor pada proses M - N adalah ....
A. 6,3 kJ          C. 83,1 kJ
B. 12,6 kJ        D. 102 kJ
33. Perhatikan skema perubahan wujud berikut ini!

Peristiwa perubahan wujud zat yang menerima kalor ditunjukkan oleh peristiwa nomor ....
A. 1, 3, dan 5
B. 2, 3. dan 4
C. 3, 4, dan 5
D. 1, 2, dan 6
34. Es bermassa 250 gram bersuhu -5°C dipanasi hingga melebur menjadi air bersuhu 0°C. Jika kalorjenis es 0,5.kal/g°C     dan kalor lebur es adalah 80 kal/g, maka jumlah kalor yang diperlukan untuk proses tersebut sebesar....
A. 625 kalori              C. 20.000 kalori
B. 1.250 kalori                       D. 20.625 kalori
35. Contoh peristiwa perpindahan kalor dalam kehidupan sehari-hari sebagai berikut:
1) Cerobong asap.
2) Udara hangat di sekitar api unggun.
3) Perpindahan kalor pada logam.
4) Angin darat dan angin laut.
Yang merupakan perpindahan kalor secara konveksi adalah....
A. 1 dan 2       C. 1 dan 4
B. 2 dan 3       D. 2 dan 4
36. Perhatikan lintasan bola di bawah ini !

Bola mempunyai energi potensial terkecil dan terbesar saat bola berada pada posisi.
A. 1 dan 3       C. 3 dan 5
B. 2 dan 4       D. 1 dan 5
37. Perhatikan grafik di bawah ini!

Data pada grafik di atas menunjukkan penggunaan energi di suatu negara. Berdasarkan grafik tersebut prosentase penggunaan energi alternatif adalah....
A. 17%
B. 11%
C. 6%
D. 5%
38. Perhatikan fungsi zat gizi berikut:
(1) Pelarut vitamin A, D, E, K
(2) Mengganti sel-sel yang rusak
(3) Membantu menjaga temperatur tubuh
(4) Pelindung tubuh dari gesekan dan benturan serta suhu yang ekstrim
Fungsi lemak ditunjukkan oleh pasangan nomor....
A. (1)dan (3)   C. (2) dan (3)
B. (1)dan (4)   D. (2) dan (4)
39. Proses bernafas melalui dua tahapan/fase, yaitu fase inspirasi dan fase ekspirasi. Akibat terjadinya fase inspirasi adalah....
A. tekanan dalam rongga dada menjadi lebih kecil daripada tekanan di luar sehingga udara luar yang kaya oksigen masuk ke dalam paru-paru
B. tekanan dalam rongga dada menjadi lebih besar daripada tekanan di luar sehingga udara luar yang kaya oksigen masuk ke dalam paru-paru
C. tekanan dalam rongga dada menjadi lebih kecil daripada tekanan di luar sehingga udara dalam rongga dada yang kaya karbondioksida keluar
D. tekanan dalam rongga dada menjadi lebih besar daripada tekanan di luar sehingga udara dalam rongga dada yang kaya karbondioksida keluar
40. Seorang siswa melakukan percobaan fotosintesis dengan merangkai alat seperti di bawah ini !

Pada proses percobaan di samping pernyataan berikut yang sesuai adalah ...
A. Pada tabung X terdapat senyawa glukosa hasil fotosintesis
B. Hydrilla akan bereaksi dengan air untuk berfotosintesis
C. Air dalam bejana berubah warna hijau seperti hydrilla
D. Akhir dari proses tersebut dihasilkan gas 02

Tuesday 16 July 2019

perkembangbiakan generatif


1. Contoh Tanaman yang melakukan perkembangan generatif yaitu : Jambu, Mangga, Padi dan Durian.
2. Generatif atau perkembangbiakan secara penyerbukan.kawin pada tumbuhan dari proses pembuahan dan penyerbukan.
3. Awal dari perkembangan generatif bermula dari penyerbukan. Serbuk sari bergerak dengan bantuan dari beberapa media akan menuju ke ruang bakal biji. Pada waktu berikutnya serbuk sari akan memasuki ruang bakal biji melalui buluh serbuk sari.
4. Pada ruang bakal biji akan ada pembuahan. Pembuahan ini terjadi karena peleburan serbuk sari /spermatozoid di kepala putik/sel telur.
5. Pembuahan menghasilkan zigot. Selanjutnya zigot tumbuh menjadi lembaga, lalu lembaga menjadi bakal biji, selanjutnya bakal biji tumbuh menjadi biji & bakal buah. Terakhir bakal; buah akan menjadi daging buah.
6. Lembaga yang terdapat di biji adalah calon tanaman baru.

Gambar Bagian Bunga
Cara penyerbukan jambu biji  dibantu oleh angin atau serangga. Angin membawa serbuk sari menuju kepala putik.

Manfaat perkembangbiakkan generatif 
a. Tumbuhan akan memiliki sistem akar yang lebih kuat dari tumbuhan vegetatif.
b. Persebaran tanaman yang lebih luas karena biji mudah dibawa ke mana-mana
c. Tanaman lebih mudah ditanam secara cepat pada lahan yang luas
d. Tanaman lebih kuat dan tahan penyakit karena mewarisi sifat-sifat induknya
e. Bibit unggul bisa dibuat dari persilangan varietas yang menghasilkan hibrida
f. Mempunyai daya adaptasi yang tinggi sehingga mampu ditanam diberbagai tempat yang berbeda
G. Umur tanaman bisa lebih lama sehingga produksi pangan lebih meningkat

Coba bayangkan seandainya tumbuhan tidak berkembang biak. Apa yang akan terjadi ?
Tumbuhan akan hilang  di muka bumi sehingga bahan makanan akan menjadi hilang sehingga manusia dan hewan akan kekurangan makanan, sehingga turut hilang dari muka bumi. Selain itu jika tumbuhan berhenti berkembang biak, maka dunia akan kekurangan oksigen, padahal oksigen sangat dibutuhkan oleh semua makhluk hidup. Maka dari itu kita harus melestarikan tumbuhan agar tetap bisa berkembang biak dan lestari di permukaan bumi.
Setiap negara mempunyai bunga-bunga yang indah sebagai kekayaan dan ciri khas. Bunga-bunga tersebut bermacam-macam sesuai dengan karakter geografis dari negara yang bersangkutan. Misalnya, bunga sepatu yang bisa kita temui di malaysia dan indonesia. Selain itu bunga kamboja atau Dor Champa yang banyak berkembang di Indonesia dan Laos. Bunga ini biasanya digunakan untuk upacara keagamaan dan untuk menyambut tamu atau wisatawan.

Bagaimana Jagung Berkembang Biak ?


Jagung adalah tanaman yang bisa menjadi bahan pokok pangan masyarakat Indonesia. Masyarakat di pulau Madura menjadikan jagung sebagai makanan pokoknya. Jagung mengandung banyak karbohidrat yang berguna untuk energi dalam tubuh.
Proses dalam menanam jagung yang dilakukan petani mulai dari pembenihan biji jagung. Kemudian dalam rentan waktu empat hari maka benih jagung akan muncul ke permukaan tanah. Setelah menunggu tiga setengah bulan maka jagung sudah berbentuk buah seperti tongkol yang siap dipanen.
Bunga jagung mempunyai semacam helai-helai seperti rambut yang halus yang ada di ujungnya. Tepung sari terdapat di helai-helai rambut tersebut yang akan terbang bersama angin dan jatuh di kepala putik bagian bawah bunga jagung sehingga terjadi pembuahan.
Setelah pembuahan terjadi maka bunga jagung akan berkembang menjadi buah. Proses tersebut harus dilihat secara seksama dari waktu ke waktu. Petani bisa memanen buah jagung jika rambutnya sudah berwarna kecoklatan dan tongkol serta kulit penutup buahnya mengering. Bagian yang biji dikonsumsi oleh manusia adalah bijinya yang berwarna kekuningan ketika dipanen.
Agar jagung selalu ada sebagai bahan makanan pokok manusia maka petani bisa menanam kembali biji yang sudah dipanen dengan memilih biji jagung yang tua. Maka dari disinilah siklus penanaman jagung dimulai lagi.

Tulislah ide pokok dan informasi penting dari teks berjudul ‘Bagaimana Jagung Berkembang Biak?’ dengan mengisi diagram berikut.
Paragraf 1. Jagung sebagai makanan pokok
Paragraf 2. Proses dan lama menanam jagung
Paragraf 3. Pembuahan pada bunga jagung
Paragraf 4. Proses perkembangan bunga jagung
Paragraf 5. Supaya jagung selalu tersedia sebagai bahan makanan manusia 

Soal PAS Ganjil IPS SMP kelas 7 Tahun 2018


1. Pengertian ruang adalah....
A. tempat di permukaan bumi, baik secara keseluruhan maupun hanya sebagian yang digunakan oleh makhluk hidup untuk tempat tinggal
B. tempat di permukaan bumi, baik secara keseluruhan maupun hanya sebagian yang digunakan oleh makhluk hidup untuk berinteraksi
C. tempat di permukaan bumi, baik secara keseluruhan maupun hanya sebagian yang digunakan oleh makhluk hidup untuk memenuhi kebutuhannya
D. tempat di permukaan bumi, baik secara keseluruhan maupun hanya sebagian yang digunakan oleh makhluk hidup untuk melangsungkan kehidupan
2. Suatu proses yang sifatnya timbal balik dan mempunyai pengaruh terhadap tingkah laku, baik melalui kontak langsung atau tidak langsung.
Pernyataan tersebut merupakan pengertian dari interaksi menurut ....
A. Koentjaraningrat
B. Bintarto
C. Soerjono Soekanto
D. Gillin dan Gillin
3. Berikut ini yang termasuk contoh interaksi antar ruang adalah....
A. petani menanam padi di sawah dengan menggunakan air irigasi
B. nelayan menjual ikan kepada pedagang keliling dari desa
C. peternak menggembala kambingnya di padang rumput
D. pedagang minuman menawarkan dagangannya di terminal
4. Contoh interaksi dalam bentuk transportasi di Situbondo adalah ....
A. Penduduk Situbondo bekerja di pabrik rokok Probolinggo
B. Mahasiswa asal Situbondo menempuh pendidikan di Universitas Jember
C. Akun facebook "IWS" menginformasikan kecelakaan warga Bondowoso
D. Penduduk Situbondo menjual buah Mangga ke Jember dan Bondowoso
5. Desa Tani Makmur merupakan sentra pembuatan tahu dan tempe. Untuk keperluan produksinya, penduduk desa Tani Makmur membeli kedelai sebagai bahan baku industrinya ke desa Lancar Jaya. Namun setelah itu diketahui bahwa desa Sumber Urip juga penghasil Kedelai. Karena Desa Sumber Urip lebih dekat dan transportasinya lebih murah maka penduduk Desa Tani Makmur beralih membeli tempe ke Desa Sumber Urip.
Kondisi saling bergantung yang diperlukan untuk terjadinya interaksi keruangan dalam ilustrasi tersebut disebut....
A. saling melengkapi C. kesempatan antara
B. kemudahan transfer         D. saling menguntungkan
6. Contoh peristiwa kondisi saling bergantung yang tepat di bawah ini adalah ....
A. pedagang Situbondo menjual ikan ke Malang dan membeli sayuran untuk dijual di Situbondo
B. pedagang Bondowoso menjual Tape Bakar di pantai Pasir Putih dan membeli nasi di sana
C. warga Situbondo berwisata ke Malang dan membeli cinderamata di tempat wisata
D. warga Malang berwisata ke Banyuwangi dan membeli ikan di Situbondo
7. Perhatikan skala garis berikut ini !

Jika skala garis atau grafis di atas diubah menjadi skala angka maka hasilnya adalah ....
A. 1 : 300.000                        C. 1 : 500.000
B. 1:400.000              D. 1:600.000
8. Dilihat dari posisi pada garis lintang dan garis bujur di peta, maka secara astronomis Indonesia terletak pada posisi ....

9. Secara geografis posisi Indonesia berada pada....
A. posisi strategis yang menghubungkan perdagangan negara-negara maju di dunia
B. posisi silang diantara dua benua (Asia dan Australia) dan dua samudera (Hindia dan Pasifik)
C. posisi kunci jalur pelayaran antara negara-negara Afrika dan negara-negara Eropa
D. posisi penting jalur penerbangan diantara negara-negara Amerika dan Eropa
10. Manfaat yang bisa diambil oleh Indonesia dari letak geografisnya di bidang ekonomi adalah....
A. Indonesia memiliki beraneka ragam potensi sumber daya energi dan mineral
B. Indonesia bisa lebih cepat menerima produk-produk baru yang dihasilkan oleh negara maju
C. Indonesia bisa menjual berbagai komoditas hasil bumi ke negara-negara Eropa, China, dan negara lainnya.
D. Indonesia bisa melakukan ambil alih teknologi di bidang perindustrian dari negara maju
11. Posisi geografis Indonesia yang strategis menjadikan Indonesia mudah bekerjasama dengan negara lain.
Salah satunya adalah kerjasama dalam pemasaran film-film dari luar negeri. Dengan ditayangkannya film luar negeri maka banyak gaya hidup artis dan kehidupan yang digambarkan dalam film tersebut dijadikan Trend dan ditiru secara mentah-mentah oleh penduduk Indonesia tanpa disaring terlebih dahulu.
Pernyataan yang tepat untuk menggambarkan hal tersebut adalah....
A. pengaruh positif posisi geografis Indonesia di bidang sosial budaya adalah masuknya budaya luar dari berbagai negara yang bisa ditiru oleh orang-orang Indonesia sehingga bisa lebih maju seperti negara barat
B. pengaruh negatif posisi geografis Indonesia di bidang sosial budaya adalah orang luar akan mencampur budaya asli Indonesia dengan budayanya sendiri dan pada akhirnya mereka akan mengklaim sebagai budayanya sendiri
C. pengaruh positif posisi geografis Indonesia di bidang sosial budaya adalah masuknya produk budaya dari berbagai negara yang bisa digabungkan dengan budaya Asli Indonesia sehingga bisa memajukan budaya sendiri
D. pengaruh negatif posisi geografis Indonesia di bidang sosial budaya adalah ditirunya budaya dari luar yang belum tentu sesuai dengan kepribadian orang Indonesia, bahkan bisa merusak budaya asli Indonesia
12. Secara geologis keuntungan yang bisa didapat oleh Indonesia adalah....
A. Indonesia menjadi pusat penelitian tentang gempa dan gunung api
B. Indonesia memiliki beragam potensi sumber energi dan mineral
C. Indonesia memiliki potensi untuk pengembangan wisata
D. Indonesia menjadi contoh negara se-dunia dalam mengatasi bencana
13. Perhatikan peta berikut ini !
Jenis kayu yang banyak dihasilkan oleh wilayah yang diarsir dengan warna hitam pada Peta di atas adalah …
 
A. kayu keruing         C. Kayu jati
B. kayu cendana        D. kayu rasamala
14. Perhatikan gambar peta berikut ini!

Persebaran tambang emas di Indonesia pada peta di atas ditunjukkan oleh ....
A. 1,2, 4 dan 6                       C. 1,3, 4 dan 5
B. 1,2, 3 dan 5                       D. 1,3, 4 dan 6
15. Jenis ikan yang banyak ditemukan di kawasan Indonesia bagian timur adalah ikan pelagis besar seperti ....
A. cakalang dan tuna            C. cakalang dan paus
B. paus dan hiu          D. hiu dan tongkol
16. Fungsi hutan mangrove dijadikan sebagai habitat (tempat hidup) binatang laut untuk berlindung, mencari makan, dan berkembang biak disebut....
A. fungsi ekonomis   C. fungsi ekologis
B. fungsi lingkungan D. fungsi stra teg is
17. Pernyataan berikut yang tepat mengenai kondisi lingkungan yang mendukung pertumbuhan terumbu karang secara baik adalah....
A. berada pada suhu air laut 10-15°C, kondisi air keruh dan dalam, kedalaman air lebih dari dari 20 m dan salinitas (kandungan garam air laut) yang rendah .
B. berada pada suhu air laut 15 - 20°C, kondisi air keruh dan dalam, kedalaman air lebih dalam dari 20 m dan salinitas (kandungan garam air laut) yang tinggi
C. berada pada suhu air laut 20 - 25°C, kondisi air jernih dan dangkal, kedalaman air tidak lebih dalam dari 19 m dan salinitas (kandungan garam air laut) yang rendah
D. berada pada suhu air laut 21 -29°C, kondisi air jernih dan dangkal, kedalaman air tidak lebih dalam dari 18 m dan salinitas (kandungan garam air laut) yang tinggi
18. Dibandingkan dengan negara lain maka jumlah penduduk Indonesia menempati urutan....
A. kesatu di antara negara-negara di dunia
B. kedua setelah negara China
C. ketiga setelah China dan India
D. keempat setelah China, India dan Amerika Serikat
19. Pernyataan berikut yang menunjukkan alasan yang tepat dari tidak meratanya persebaran penduduk Indonesia
adalah....
A. biaya hidup di pulau Jawa lebih murah, penduduk Jawa sangat terbuka dengan orang luar dan semua
kebutuhan hidup mudah dipenuhi B potensi alam pulau di luar Jawa sangat minim, biaya hidup di luar Jawa mahal, pemenuhan kebutuhan hidup sangat sulit
C. penduduk Jawa terkenal dengan sangat ramah terhadap orang asing, tidak pernah terjadi konflik sosial yang besar di Jawa
D. Jawa merupakan daerah yang subur, lokasinya mudah dijangkau, pusat perkembangan politik dan sarana prasarananya lengkap
20. Jika jumlah penduduk dengan usia di bawah 15 tahun dan usia di atas 65 tahun jumlahnya lebih besar dari jumlah penduduk usia produktif (15-65 tahun) maka yang akan terjadi adalah....
A. angka ketergantungan semakin besar
B. angka ketergantungan semakin kecil
C. angka kemiskinan semakin besar
D. angka pengangguran semakin kecil
21. Contoh program pemberdayaan penduduk yang diambil berdasarkan data komposisi penduduk berdasarkan jenis kelamin adalah....
A. penyediaan lapangan kerja, pendidikan dan pelatihan yang sesuai dengan potensi penduduk
B. penyediaan sarana prasarana sosial dan sarana hiburan sesuai karakteristik penduduk
C. penyediaan sarana komunikasi dan organisasi sosial sesuai dengan jenis kelaminnya
D. penyediaan lembaga pemberdayaan perempuan agar tidak terdiskriminasi oleh laki-laki
22. Perhatikan tabel berikut ini!

Berdasarkan data di atas, yang termasuk masalah kependudukan Indonesia dalam hal kualitas penduduk dan solusi yang telah dilakukan pemerintah adalah ....
A. A, C, 1 dan 3
B. B, C, 2 dan 3
C. C, D, 3 dan 4
D. C, D, 1 dan 4
23. Berikut ini yang tidak termasuk dampak dari cepatnya pertumbuhan penduduk Indonesia adalah....
A. persebaran penduduk tidak merata
B. tingginya angka pengangguran
C. angka beban ketergantungan tergolong tinggi
D. tingginya tindak kriminal
24. Perhatikan gambar berikut !

Nama rumah adat yang ada pada gambar dan daerah asalnya adalah....
A. rumah adat Lamin dari Kalimantan Timur
B. rumah adat Krong Bade dari Nanggroe Aceh Darussalam
C. rumah Gadang dari Sumatera Barat
D. rumah adat Honai dari Papua
25. Tarian yang berasal dari Jawa Timur adalah....
A. Tari Remong dan Tari Jejer
B. Tari Serimpi dan Tari Bambangan Cakil
C. Tari Merak dan Tari Jaipong
D. Tari Merak dan Tari Bedaya
26. Amati gambar berikut ini!

Nama pakaian adat dan daerah asalnya pada gambar disamping adalah...
A. pakaian adat Ngambe dari Gorontalo
B. pakaian adat Ulee Balang dari Aceh
C. pakaian adat Ulos dari Sumatera Utara
D. pakaian adat Tulang Bawang dari Lampung
27. Secara geologis Indonesia rawan terhadap terjadinya gempa bumi yaitu gempa....
A. tektonik dan runtuhan
B. vulkanik dan terban
C. tektonik dan vulkanik
D. vulkanik dan runtuhan
28. Bentuk muka bumi yang tidak ada di Indonesia adalah ....
A. dataran rendah     C. gurun pasir
B. dataran tinggi        D. pegunungan
29. Perhatikan peta berikut !

Gambar peta di atas menunjukkan tentang proses terjadinya....
A. angin muson barat yang mendorong timbulnya musim kemarau
B. angin muson barat yang mendorong timbulnya musim hujan
C. angin muson timur yang mendorong timbulnya musim kemarau
D. angin muson timur yang mendorong timbulnya musim hujan
30. Perhatikan tabel berikut !

Pada tabel di atas, yang menunjukkan ciri-ciri dari flora di Indonesia Timur adalah ....
A. 1, 3, A dan C
B. 2, 4, A dan D
C. 2, 3, B dan C
D. 3,4, B dan C
31. Contoh fauna tipe peralihan di Indonesia adalah..
A. babi rusa, anoa, tarsius dan kuskus
B. gajah, tapir, badak dan rusa
C. wallaby, kanguru, beruang dan kanguru pohon
D. anoa, wallaby, tapir dan rusa
32. Pernyataan yang tidak terkait dengan perubahan akibat interaksi keruangan adalah....
A. berkembangnya pusat-pusat pertumbuhan
B. berkembangnya sarana prasarana
C. perubahan orientasi mata pencaharian
D. perubahan selera jual beli masyarakat
33. Hubungan-hubungan antar orang perorangan, antara kelompok manusia, maupun antara orang perorangan dan kelompok manusia.
Pernyataan tersebut menunjukkan pengertian dari....
A. proses sosial
B. kontak sosial
C. interaksi sosial
D. komunikasi sosial
34. Syarat terjadinya interaksi sosial adalah ....
A. kontak sosial dan komunikasi
B. imitasi dan sugesti
C. identifikasi dan Simpati
D. kontak sosial dan proses sosialisasi
35. Ada tiga jenis aturan yang mengatur perilaku manusia dalam berinteraksi yaitu ....
A. aturan mengenai ruang, mengenai waktu dan mengenai gerak dan sikap tubuh
B. aturan mengenai berbicara, mengenai jual beli dan mengenai pemenuhan kebutuhan
C. aturan mengenai kejujuran, mengenai penyelesaian sengketa dan konflik keluarga
D. aturan mengenai perilaku terhadap yang lebih tua dan aturan saling menghormati
36. Orang Jawa yang ikut program transmigrasi ke Kalimantan akhirnya bisa berbaur dengan warga setempat. Banyak dari mereka yang sudah bisa berbahasa Oayak dan menikah dengan Suku Dayak. Yang dilakukan oleh orang Jawa tersebut adalah bagian dari proses asosiatif dalam bentuk....
A. kerjasama              C. asimilasi
B. akomodasi             D. akulturasi
37. Perhatikan tebel berikut !

Berdasarkan data di atas, yang termasuk dari bentuk proses-proses disosiatif adalah....
A. 1, 2 dan 4
B. 2, 3 dan 6
C. 4, 6 dan 7
D. 5, 6 dan 7
38. Di depan khalayak umum para politisi tampak akrab, namun aslinya ada sikap-sikap lain yang tersembunyi di antara mereka. Sikap tersebut bisa berupa kebencian tetapi tidak sampai terjadi konflik yang parah.
Hal semacam ini adalah contoh dari proses disosiatif dalam bentuk....
A. akomodasi             C. kontravensi
B. konflik                    D. asimilasi
39. Pak Andi berselisih dengan adik kandungnya Pak Dedi tentang masalah warisan. Akibat pertikaian ini persaudaraan antara kedua keluarga tersebut menjadi renggang. Pertengkaran demi pertengkaran selalu terjadi. Cara yang tepat untuk mengatasi konflik tersebut adalah....
A. bermusyawarah dengan semua anggota keluarga dan menggunakan jalur pengadilan jika masih belum mendapatkan titik temu
B. Pak Andi memaksa adiknya pak Dedi, agar mau mengikuti kemauan pak Andi sebagai saudara yang paling tua
C. Pak Dedi mencari dukungan kepada anggota keluarga lainnya agar mendukung pemikiran pak Dedi tentang masalah warisan
D. Pak Andi dan pak Dedi sama-sama menggunakan jasa advokat untuk mengatasi masalah ini agar diselesaikan oleh mereka
40. Amatilah gambar berikut ini!

Lembaga sosial yang ditunjukkan oleh gambar di atas adalah ....
A. lembaga keluarga, lembaga politik dan lembaga pendidikan
B. lembaga ekonomi, lembaga agama dan lembaga pendidikan
C. lembaga keluarga, lembaga ekonomi dan lembaga pendidikan
D. lembaga ekonomi, lembaga agama dan lembaga pendidikan
41. Secara sosiologis lembaga berarti suatu organ yang berfungsi dalam kehidupan masyarakat. Sedangkan pengertian dari lembaga sosial adalah....
A. keseluruhan dari sistem norma yang terbentuk berdasarkan kepentingan hidup dan keteraturan masyarakat
B. keseluruhan dari sistem norma yang terbentuk berdasarkan tujuan dan fungsi tertentu dalam masyarakat
C. sistem norma yang dibentuk oleh tokoh masyarakat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat
D. sistem norma yang awalnya dibuat oleh para penguasa dan akhirnya diterima secara luas oleh masyarakat
42. Berikut ini urutan norma dari yang lemah ke yang kuat ikatannya adalah .
A. kebiasaan (flokways), cara (usage], Tata kelakuan (more) dan adat istiadat (custom)
B. kebiasaan (folkways), tata kelakuan (mores), cara (usage) dan adat istiadat (custom)
C. kebiasaan (folkways), tata kelakuan (mores), cara (usage) dan adat istiadat (custom)
D. cara (usage), kebiasaan (folkways), tata kelakuan (mores) dan adat istiadat (custom)
43. Perbedaan antara cara (usage) dan kebiasaan (folkways) adalah....
A. cara menunjuk pada perbuatan yang berulang-ulang dan kebiasaan menunjuk pada perbuatan yang sanksinya ringan
B. cara menunjuk pada perbuatan yang sanksinya ringan dan kebiasaan menunjuk pada perbuatan yang berulang-ulang
C. cara menunjuk pada perbuatan yang tidak diterima masyarakat dan kebiasaan menunjuk pada perbuatan yang diterima masyarakat
D. cara menunjuk pada perbuatan yang sudah lama muncul dan kebiasaan menunjuk pada perbuatan yang baru-baru ini muncul di masyarakat
44. Lembaga sosial yang tidak ada di masyarakat adalah ....
A. lembaga keluarga
B. lembaga agama
C. lembaga politik
D. lembaga adat
45. Keluarga berfungsi memberikan perlindungan kepada anggotanya, baik perlindungan fisik maupun kejiwaan. Hal ini merupakan salah satu fungsi keluarga yaitu ....
A. fungsi reproduksi
B. fungsi proteksi
C. fungsi ekonomi
D. fungsi afeksi
46. Sistem keyakinan dan praktek keagamaan dalam masyarakat yang telah dirumuskan dan dibakukan. Kalimat tersebut menunjukkan pengertian dari....
A. lembaga keluarga
B. lembaga ekonomi
C. lembaga agama
D. lembaga politik
47. Secara umum yang hendak dicapai dalam lembaga ekonomi adalah....
A. pedoman untuk memenuhi kebutuhan bahan pangan
B. terpenuhinya kebutuhan pokok demi kelangsungan hidup masyarakat
C. pedoman untuk harga jual beli barang
D. pedoman tentang cara menggunakan tenaga kerja
48. Lembaga pendidikan yang dikembangkan di Indonesia meliputi....
A. lembaga pendidikan negeri dan swasta
B. lembaga pendidikan formal, non formal dan informal
C. lembaga pendidikan sekolah dan non sekolah
D. lembaga pendidikan dalam negeri dan luar negeri
49. Perhatikan tabel berikut !

Berdasarkan data di atas, yang termasuk fungsi manifes lembaga pendidikan adalah....
A. 1, 2 dan 4
B. 1,3, dan 5
C. 2, 3 dan 5
D. 3, 4 dan 6
50. Fungsi dari lembaga politik di masyarakat adalah ....
A. memelihara ketertiban di dalam negeri dan mengusahakan kesejahteraan umum
B. mengatur pergantian pemimpin dan mengatur tata cara berdemokrasi
C. membuat aturan perundang-undangan dan membuat acuan hukum
D. membuat undang-undang dan melakukan pengawasan terhadap pemerintah

Blog saya yang lain